Kebijakan Privacy Baru Whatsapp Inc

wa


Dikutip dari blog.whatsap, terhitung tanggal 4 Januari 2021 melakukan pembaruan legal. Beberapa diantaranya disebutkan sebagai berikut :

  • Informasi Tambahan Terkait Cara Kami Menangani Data Anda. Ketentuan dan Kebijakan Privasi terbaru kami memberikan lebih banyak informasi tentang cara kami memproses data Anda dan komitmen kami akan privasi. Sebagai contoh, kami telah menambahkan lebih banyak informasi tentang fitur dan fungsi produk yang terbaru, cara kami memproses data Anda untuk keselamatan, keamanan, dan integritas, serta menambahkan lebih banyak tautan langsung ke setelan pengguna, artikel Pusat Bantuan, dan cara Anda dapat mengelola informasi Anda
  • Komunikasi yang Lebih Baik dengan Bisnis. Banyak bisnis yang mengandalkan WhatsApp untuk berkomunikasi dengan pelanggan dan klien mereka. Kami bekerja dengan bisnis yang menggunakan Facebook atau pihak ketiga untuk membantu menyimpan dan mengelola komunikasi mereka dengan Anda secara lebih baik di WhatsApp.
  • Memudahkan Anda untuk Terhubung. Sebagai bagian dari Perusahaan Facebook, WhatsApp bekerja sama dengan Facebook untuk menawarkan pengalaman dan integrasi di seluruh jajaran aplikasi dan produk Facebook. 

Kebijakan baru Whatsapp akan mulai berlaku pada 8 Februari 2021, tetapi pengguna akan diberi kesempatan untuk menyetujui kebijakan baru sebelum tanggal tersebut.


Fitur yang baru diaktifkan ini memungkinkan WhatsApp untuk mengirim pesan informatif kepada pengguna di dalam aplikasi, memastikan mereka selalu terbarui dengan berita.


Pengguna didorong untuk menerima perubahan dengan mengetuk tombol Setuju, tetapi WhatsApp memiliki beberapa saran untuk mereka yang tidak senang dengan persyaratan yang diperbarui.


"Dengan mengetuk Setuju, Anda menerima persyaratan baru, yang berlaku pada 8 Februari 2021. Setelah tanggal ini, Anda harus menerima persyaratan baru untuk terus menggunakan WhatsApp atau Anda dapat menghapus akun," tulis WhatsApp, seperti dikutip Techradar.


WhatsApp telah memperbarui kebijakan privasi dan persyaratan layanannya agar lebih terintegrasi dengan produk dan layanan lain yang ditawarkan oleh Facebook.


Pilihan bagi pengguna, TERIMA apabila ingin melanjutkakan menggunakan aplikasi Whatsapp dan HAPUS aplikasi apabila tidak menerima kebijakan baru tersebut.

 

إرسال تعليق

أحدث أقدم