Gubernur Kalteng Berharap Piala Suratin Hasilkan Atlet Muda Berprestasi

Gubernur Kalteng Berharap Piala Suratin Hasilkan Atlet Muda Berprestasi


Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Sugianto Sabran mengharapkan kompetisi Piala Soeratin dapat semakin menggairahkan semangat dan kecintaan masyarakat terhadap olahraga sepak bola, sehingga dapat mendorong lahirnya atlet-atlet sepakbola berprestasi.

Harapan Gubernur tersebut diungkapkan oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Ekobang) Leonard S. Ampung saat membuka pelaksanaan Kompetisi Piala Soeratin kategori U-17, U-15 dan U-13 Tahun 2021/2022, di Stadion Tuah Pahoe, Kota Palangka Raya, pada Rabu, 12 Januari 2022.

"Saya berharap, melalui kompetisi ini dapat semakin menggairahkan masyarakat Kalimantan Tengah, khususnya generasi muda, untuk lebih mencintai olahraga sepakbola, sehingga kedepan lahir atlet sepakbola Provinsi Kalimantan Tengah, yang memiliki potensi dan kualitas dalam kepiawaian dan teknik yang dapat mengharumkan nama Daerah," harap Gubernur Sugianto Sabran dalam sambutan tertulis yang disampaikan Asisten Ekobang.

Gubernur juga mengharapkan Piala Soeratin ini dapat terus diselenggarakan secara kontinyu, karena kompetisi tersebut dinilai sarat akan nilai dan makna untuk dapat menghasilkan atlet-atlet muda yang berprestasi, dan sekaligus dapat memberikan wadah kepada generasi muda untuk menyalurkan minat dan bakatnya, khususnya di olahraga sepak bola.

"(Agar) dapat terus diagendakan dan dilaksanakan secara berkesinambungan, serta dimanfaatkan untuk memilih pemain-pemain berbakat, yang selanjutnya dibina dan dikembangkan sehingga dapat mencapai prestasi yang maksimal," pinta Gubernur Kalteng melalui Asisten Ekobang Leonard S. Ampung.

Melalui kompetisi ini, diharapkan pula dapat mengajak dan menyadarkan generasi muda untuk memahami betapa pentingnya olah raga bagi kehidupan dan masa depan pemuda yang sehat dan berprestasi, sehingga menghindarkan mereka dari berbagai pengaruh negatif, seperti main games online berlebihan dan bahkan narkoba. Apalagi sepak bola adalah olah raga prestasi yang sangat mengedepankan kedisiplinan, tanggung jawab, dan loyalitas tinggi kepada Tim, untuk meraih kemenangan melalui perjuangan bersama.

Pada kesempatan tersebut, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Leonard S. Ampung juga menyampaikan apresiasi Gubernur Kalteng kepada seluruh pihak yang dengan konsisten telah bersama-sama bekerja keras, sehingga kompetisi olahraga sepak bola Piala Soeratin pada tahun 2022 ini dapat diselenggarakan dengan baik.

“Atas nama Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, Saya memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Asosiasi Provinsi PSSI Kalteng serta Panitia Pelaksana Kompetisi Piala Soeratin, dan berbagai pihak selaku penggiat olah raga sepak bola," ungkapnya.

Lebih lanjut, kepada para atlet peserta kompetisi Piala Soeratin diharapkan dapat menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dan fair play. “Selamat bertanding dan jadikan kompetisi sebagai wadah silaturahmi antar sesama atlet, serta sebagai awal keberhasilan saudara guna meraih keberhasilan yang lebih tinggi lagi," pesan Gubernur Sugianto Sabran sebagaimana disampaikan Asisten Ekobang.

"Saya mengharapkan, kepada para pemain untuk tetap menjunjung tinggi sportivitas dalam bertanding dan tetap menjaga kesehatan, dengan melaksanakan proktokol kesehatan sesuai aturan yang berlaku. Jaya generasi muda Isen Mulang, berprestasi untuk nama baik Kalteng," pungkas.

Turut pula hadir dalam acara pembukaan Piala Soeratin itu, antara lain Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Kalteng Eddy Raya Samsuri, Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Iswahono, dan jajaran pengurus Asosiasi Provinsi Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (APPSSI) Kalteng. (Tulisan: DM; Foto: BZ) Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah

Post a Comment

Previous Post Next Post