SEMARANG
( 13/11) -- Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia
(LDII) Kota Semarang, Suhindoyo mengimbau seluruh Pimpinan Anak Cabang (PAC)
menerapkan protokol kesehatan. Yakni mewajibkan patuh masker di area masjid,
rutin mencuci tangan, dan jaga jarak. |
Ini
kita imbau di seluruh PAC di Semarang untuk mengikuti anjuran pemerintah
dalam menerapkan 3M sebagai upaya pencegahan penyebaran covid-19, ujarnya
saat dihubungi ayosemarang.com, Jumat (13/11/2020). |
Suhindoyo
menambahkan, selain penerapan 3M, pihaknya pun mengurangi sejumlah kegiatan
yang biasanya rutin digelar. Seperti pengajian rutin dan kegiatan lainnya. |
Untuk
saat ini kita mengurangi jumlah intensitas kegiatan organisasi juga. Namun apabila memang haris
dilakukan tatap muka, kami selalu imbau dan mengingatkan pentingnya penerapan
protokol kesehatan dan membatasi jumlah pesertanya. Seperti contoh Kejurkot
Persinas Asad beberapa waktu lalu yang kita selenggarakan secara virtual,
imbuhnya. |
Penyemprotan
disinfektan ke seluruh area masjid pun diimbaunya untuk dilakukan setiap
seminggu sekali. Kita berharap pandemi ini segera berakhir dan semua kegiatan
bisa kembali dilakukan, katanya. |
0 Komentar