
Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Kutai Timur mengikuti webinar nasional DPP LDII tentang perubahan iklim. Webinar hybrid ini digelar Sabtu, 31 Mei 2025.
Kegiatan yang berlangsung pukul 07.30–10.40 WIB diikuti pengurus LDII Kutim melalui Zoom di studio mini Masjid Ulul Albaab. Peserta meliputi pengurus harian DPD LDII Kabupaten/Kota, khususnya Bagian Penelitian, Pengembangan, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, Sumberdaya Alam dan Lingkungan Hidup serta Bagian Pemuda, Kepanduan, Olahraga dan Seni Budaya; pengurus PC/PAC LDII; guru; ketua PPM; santri; siswa dari pondok pesantren, sekolah formal/boarding school, dan PPM di lingkungan LDII; serta mahasiswa/pemuda (khususnya usia SMA ke atas).
Webinar bertujuan membangun pemahaman warga LDII tentang jejak karbon (carbon footprint), cadangan karbon (carbon stock), dan mitigasi perubahan iklim. Tujuan lainnya: Meningkatkan kesadaran dan literasi lingkungan; memberikan pemahaman tentang keterkaitan aktivitas manusia dengan emisi karbon; mendorong pemanfaatan potensi cadangan karbon; dan mengenalkan peluang pendanaan kegiatan penghijauan dan konservasi lingkungan di lingkungan LDII.
Kegiatan dibuka Ketua Umum DPP LDII, Ir. KH. Chriswanto Santoso, M.Sc., dan doa dipimpin Dr. KH. Wilnan Fatahillah, S.H.I, M.H, M.M. Ben Kasyafani memandu acara. Materi disampaikan Irawan Asaad, S.T., M.Sc., Ph.D. (Direktur Mitigasi Perubahan Iklim, KLHK); Prof. Dr. Ir. Ris Hadi Purwanto, M.Agr.Sc. (Fakultas Kehutanan UGM); dan Agus Mashud S. Asngari (Presiden Direktur Pertamina Foundation). Webinar ditutup Sekretaris Umum DPP LDII, H. Dody Taufiq Wijaya, Ak. M.Com., CA, yang menekankan pentingnya langkah nyata warga LDII dalam mendukung gerakan peduli lingkungan.
Ketua DPD LDII Kutai Timur, Theo Okta Wirawan, menyampaikan apresiasi dan komitmen untuk mengimplementasikan wawasan yang diperoleh ke dalam program dakwah, pendidikan, dan sosial masyarakat, khususnya dalam pengembangan sekolah dan pesantren ramah lingkungan. "Webinar ini merupakan langkah konkret LDII dalam berperan aktif mendukung agenda sustainable development goals (SDGs) dan transisi hijau menuju Indonesia yang lebih bersih dan berkelanjutan," ujarnya.