PERSINAS ASAD Nabire Ukir Prestasi di Kejurkab IPSI

PERSINAS ASAD


PERSINAS ASAD, LINES – Sebanyak 140 pesilat ambil bagian dalam Kejuaraan Kabupaten IPSI Nabire Tingkat remaja tahun 2021 bertempat di Padepokan PSHT Nabire Jl.Poros Nabire-Wanggar  yang di gelar selama 2 (dua) hari mulai tanggal 13-14 November 2021.

Tidak hanya peserta, para penonton dan pendukung masing-masing perguruan pencak silat juga turut meramaikan Padepokan PSHT yang menjadi tempat penyelenggaraan Kejurkab IPSI Nabire tahun 2021 tingkat remaja. Pada sesi awal dibuka oleh Wakil Bupati Kabupaten Nabire Ismail Djamaluddin. Turut hadir tamu undangan Kapolres Nabire AKBP. I Ketut Suarnaya, S.I.K, S.H, Kepala Bapenda Kabupaten Nabire Fatmawati, S.STP, serta para Ketua-ketua Perguruan Pencak Silat se-Kabupaten Nabire dibawah naungan IPSI Nabire.

Kegiatan kali ini diikuti oleh 7 perguruan pencak silat dibawah naungan IPSI Nabire antara lain PSHT, Tapak Suci, Persinas ASAD, Pagar Nusa, Jeni Rangsang, IKS PI Kera sakti, dan PSHTPM. Kapolres Nabire dalam arahannya menyampaikan agar para Manager Tim, Pelatih, Oficial, dan pesilat peserta kejuaraan tetap menjaga sportivitas dalam pertandingan. “Soliditas dan toleransi antar perguruan juga harus tetap di jaga”, ujar Kapolres.

Muhammad Tohir, S.Pd.M.M selaku Ketua IPSI Nabire menjelaskan tujuan dari pada kejuaraan kali ini adalah memenuhi program IPSI Kabupaten Nabire untuk menjaring atlet usia remaja dari Kabupaten Nabire yang di siapkan menuju kejuaraan Tingkat Provinsi dan level diatasnya. Selain itu, kegiatan ini dapat menjadi sarana untuk merukunkan semua perguruan pencak silat yang berada di bawah naungan IPSI Kabupaten Nabire

Sebagai anak dari induk Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI), keberadaan Persinas Asad di Nabire, memasuki perkembangan yang positif. Pada Kejurkab IPSI Nabire Tingkat Remaja Tahun 2021 ini, Persinas Asad turut berpartisipasi dengan mengirimkan 7 Atlet.

Adapun raihan prestasi Persinas Asad Nabire pada Kejuaraan Kabupaten IPSI Nabire Tingkat remaja tahun 2021 yaitu sebagai Juara umum 2 (dua) dengan torehan 4 medali emas yang di raih pada : kelas A putera atas nama Muhammad Syaifullah, kelas D putera atas nama Fitra Dhuyufullah, kelas F putera atas nama Abdul Muis, kelas J putera atas nama Fauzan Dwi Ardiansyah, dan 1 medali perak yang di raih pada kelas G putera atas nama Yoni Jaya Purnama.

"Hal ini tidak lepas dari dukungan doa dari pada segenap warga ASAD se Kabupaten Nabire” pungkas Ketua PengKab Persinas Asad Nabire, Niki Afidah Mukmin, S.T.

Post a Comment

Previous Post Next Post