Ide Tema Hari Ibu 2025 – Peringatan Hari Ibu Ke-97 Tahun 2025

Tema Hari Ibu 2025 – Peringatan Hari Ibu Ke-97 Tahun 2025 | Kemen PPPA RI

Peringatan Hari Ibu (PHI) setiap tanggal 22 Desember merupakan wujud penghargaan bangsa Indonesia terhadap perjuangan dan pengabdian perempuan dalam merebut serta mengisi kemerdekaan.

Hari Ibu bukan sekadar perayaan Mother’s Day, melainkan merupakan Indonesian Women’s Day, yaitu bentuk apresiasi bagi seluruh perempuan Indonesia atas peran, dedikasi, dan kontribusinya bagi keluarga, masyarakat, bangsa, dan negara.

Fokus Peringatan Hari Ibu Ke-97 Tahun 2025

Peringatan Hari Ibu Ke-97 Tahun 2025 berfokus pada perempuan pekerja di wilayah pesisir sebagai bentuk penghargaan terhadap peran penting mereka dalam menjaga ketahanan ekonomi keluarga serta keberlanjutan sumber daya laut.

Perempuan pesisir memiliki kontribusi besar dalam kehidupan sosial, ekonomi, dan lingkungan, namun masih menghadapi tantangan berupa keterbatasan akses sumber daya, perlindungan sosial, serta peluang pengembangan kompetensi diri.

Prinsip Penyelenggaraan

Penyelenggaraan Peringatan Hari Ibu Ke-97 Tahun 2025 dilaksanakan dengan prinsip desentralisasi, yang memberikan keleluasaan kepada kementerian, lembaga, pemerintah daerah, serta organisasi kemasyarakatan untuk menyesuaikan kegiatan dengan kondisi dan kearifan lokal masing-masing, dengan tetap berpedoman pada Pedoman Nasional.

Partisipasi dan Kolaborasi

Peringatan Hari Ibu Tahun 2025 diharapkan diselenggarakan secara partisipatif dan kolaboratif melalui pelibatan aktif perempuan, pemerintah pusat dan daerah, masyarakat, akademisi, dunia usaha, media massa, serta berbagai pemangku kepentingan lainnya.

Dasar Penetapan

Sebagai landasan pelaksanaan, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia menetapkan Surat Edaran Menteri PPPA Nomor 4 Tahun 2025 tentang Penyelenggaraan Peringatan Hari Ibu Ke-97 Tahun 2025.

10 Contoh Ide Tema Hari Ibu 2025

  1. Perempuan Berdaya dan Berkaya, Menuju Indonesia Emas Tahun 2045
  2. Perempuan Pesisir Tangguh, Keluarga Kuat
  3. Dari Pesisir untuk Negeri: Perempuan Penjaga Kehidupan
  4. Hari Ibu sebagai Indonesian Women’s Day
  5. Perempuan Pelopor Perubahan, Penopang Bangsa
  6. Perempuan Berdaya Saing Menuju Pembangunan Berkelanjutan
  7. Menghargai Karya Perempuan, Menguatkan Masa Depan Bangsa
  8. Perempuan Pesisir Bangkit, Ekonomi Keluarga Kuat
  9. Bersama Perempuan, Mewujudkan Indonesia Berkeadilan
  10. Perempuan Terlindungi, Anak Sejahtera, Bangsa Kuat

Link Download Tentang Penyelenggaraan Peringatan Hari Ibu Ke-97 Tahun 2025

Selamat Hari Ibu 22 Desember 2025
Perempuan Berdaya, Bangsa Berjaya.

Lebih baru Lebih lama