Sampit, Kotawaringin Timur (2/2/25) - Pembangunan gedung serbaguna yang berada di kawasan kantor sekretariat LDII Kabupaten Kotawaringin Timur terus digenjot. Pada Minggu, (2/2/2025) sejumlah warga LDII bahu membahu melaksanakan kegiatan pengecoran pondasi gedung itu.
Pondasi adalah bagian terpenting dari sebuah bangunan, karena akan menyangga komponen bangunan lainnya. Oleh karena itu, pembangunan pondasi harus dilakukan dengan teliti dan kuat.
Warga LDII Sampit menunjukkan semangat dan kesolidaritasan yang tinggi dalam melaksanakan kegiatan pengecoran pondasi. Mereka berbagi tugas dengan cekatan, mulai dari mengelola mesin molen, mencampur pasir, semen dan koral, hingga menghantar adukan pasir cor ke titik-titik cakar ayam pondasi.
Alhamdulillah, sebanyak 17 titik pondasi dapat rampung hari itu. Kegiatan ini merupakan bukti nyata dari semangat beramal sholih dan kepedulian warga LDII Sampit terhadap pembangunan fasilitas umum yang bermanfaat bagi masyarakat.
Dengan semangat dan kerja sama yang kuat, diharapkan pembangunan gedung serbaguna ini dapat selesai sesuai dengan target dan dapat menjadi sarana yang bermanfaat bagi masyarakat LDII Sampit dan sekitarnya.