Jambi (12/2) – Lurah Beliung, Bambang Sutejo, didampingi Babinsa Sertu Erizal dan Bhabinkamtibmas Aipda Fittor Batubara, menerima audiensi pengurus PAC LDII Kelurahan Beliung. Kegiatan tersebut berlangsung di kantor Kelurahan Beliung, Kota Jambi, Provinsi Jambi, pada Rabu (5/2).
Dalam kesempatan tersebut, Ketua PAC LDII Kelurahan Beliung, Seproki Gusri, bersama Wakil Ketua Ahmad Salos Al Mabruri, Wakil Ketua Panji Maulana Lael, dan Bendahara Rahmat, hadir untuk memperkenalkan kepengurusan baru LDII yang telah dilantik untuk periode 2025-2020. Turut hadir dalam pertemuan itu, Ketua Forum Rukun Tetangga Kelurahan Beliung, Antonnius, dan Ketua RT 15 Beliung, M. Haris.
Seproki Gusri menjelaskan bahwa LDII merupakan ormas keagamaan yang memiliki legalitas sesuai dengan ketentuan UU Ormas. "Kami memperkenalkan kepengurusan yang baru dilantik untuk periode 2025-2020, kemudian kami melaporkan kegiatan rutin LDII seperti pengajian dan kegiatan sosial seperti gotong-royong. LDII selalu mendukung program pemerintah untuk kemaslahatan umat," ujar Seproki, yang akrab disapa Asep.
Lurah Beliung, Bambang Sutejo, menyambut baik kunjungan silaturahmi tersebut. Ia berharap agar LDII dapat berperan aktif dalam membantu pemerintah dalam mensyiarkan dakwah kepada masyarakat serta menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) agar tetap aman dan kondusif. "Silakan dibuat jadwal pengajiannya, koordinasi terus sama RT setempat, saya sudah lama mengenal LDII, LDII ini seperti halnya NU dan Muhammadiyah yang selalu mendukung program pemerintah, terima kasih atas kunjungannya," pungkas Sutejo.
Silaturahmi tersebut diakhiri dengan penyerahan kalender LDII dan Majalah Nuansa oleh Ketua PAC LDII Kelurahan Beliung kepada Lurah Beliung, serta sesi foto bersama.
The post LDII Beliung Perkenalkan Kepengurusan Baru dengan Silaturahim appeared first on Lembaga Dakwah Islam Indonesia.