Digital Talent 2022 Tahap 2 Kemenparekraf - Google

Digital Talent 2022 Tahap 2 Kemenparekraf - Google


Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif  (Kemenparekraf/Baparekraf) bekerja sama dengan Google kembali menggelar Program Pengembangan Talenta Digital Kreatif tahun 2022.  Tahap 2 dari Program Pengembangan Talenta Digital Kreatif akan dilaksanakan dengan fasilitasi yang fokus pada pengembangan Android, Machine Learning, IT Support, dan Analisis Data.

Peserta fasilitasi akan dibekali dengan materi, tutorial, latihan, pembelajaran berbasis proyek (project-based learning) dengan standar global, serta dukungan mentor, fasilitator, dan forum diskusi online untuk membantu peserta menyelesaikan program fasilitasi ini. Seluruh aktivitas (termasuk event dan fasilitasi) akan dilakukan secara daring (dalam jaringan/online).

Program Pengembangan Talenta Digital Kreatif Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif bekerja sama dengan Dicoding selaku Google Developers Authorized Training Partner dan Google Cloud Partner di Indonesia.

Di akhir program fasilitasi, Kemenparekraf/Baparekraf dan Dicoding menargetkan para lulusan dapat memiliki standar Industri dan memperkuat ekosistem ekonomi digital Indonesia.

Materi Fasilitasi Pengembangan Talenta Digital Kreatif terdiri dari Sertifikat Profesional Google IT Support, Sertifikat Profesional Google Analisis Data, Android Developer Dasar, Machine Learning Dasar.

Untuk pendaftaran klik link berikut :

Formulir Pendaftaran Fasilitasi Kemenparekraf/Baparekraf Digital Talent 2022 - Tahap 2 (google.com)

Post a Comment

Previous Post Next Post