Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Bontang mengajak umat muslim di Indonesia untuk lebih meningkatkan tali silaturahmi antar sesama


PROKAL.CO, BONTANG – Momentum lebaran Idulfitri 1438 Hijriah, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Bontang mengajak umat muslim di Indonesia untuk lebih meningkatkan tali silaturahmi antar sesama, tanpa harus membeda-bedakan  satu dengan yang lainnya. Hal ini disampaikan dalam rangkaian pelaksanaan  Salat Id yang diselenggarakan DPD LDII Bontang di Masjid Baitul Mustofa, Jalan Sukarno-Hatta (Eks Jalan Flores), Kelurahan Gunung Telihan, Minggu (25/6) kemarin.

 Salat id yang dihadiri kurang lebih tiga ribu jemaah itu dimulai tepat pukul 07.00 Wita. Ustaz Arfan dari Sidoarjo didaulat menjadi khatib sekaligus imam salat id.

Setelah khutbah salat id selesai disampaikan, dilanjutkan dengan sambutan oleh H Pradhika Rama Ulianto mewakili DPD LDII Bontang. Dalam sambutannya, Pradhika menyampaikan 5 sukses Ramadan sebagai bekal menghadapi 11 bulan ke depan hingga bertemu dengan Ramadan yang akan datang.

 “Menciptakan kerukunan dan kedamaian adalah sabda Nabi Muhammad SAW. Sehingga, sebagai umat muslim yang taat dan teguh memegang dasar Alquran dan Al Hadits sebagai pedoman hidup, sudah semestinya untuk menciptakan kondisi lingkungan sekitar kita menjadi kondusif, aman, tentram dan nyaman,” pesannya.

 Setelah rangkaian acara usai, para jamaah salat id menyantap hidangan yang telah disiapkan oleh pengurus LDII PC Telihan, Bontang Barat sembari saling bersilaturahim dengan warga di sekitar Masjid Baitul Musthofa. (bbg)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama